Kamis, 22 November 2012

Rahasia Berkendara Bikin Mobil Makin Irit

sistem bahan bakar

JAKARTA - Harga bahan bakar minyak (BBM) non-subsidi terus melambung, membuat kebanyakan pengguna mobil beralih menggunakan BBM subsidi. Hal ini tentunya merugikan banyak pihak, terutama masyarakat yang berada dilapisan menengah ke bawah.

Hal tersebut tidak perlu terjadi jika Anda memahami cara berkendara yang baik untuk menghemat bahan bakar. Perilaku berkendara juga turut berpengaruh dalam konsumsi BBM itu sendiri.

Dalam kesempatan ini, PT Astra Daihatsu Motor (ADM) mencoba untuk berbagi informasi mengenai bagaimana pengendara mampu mencapai tingkat efisiensi terbaik dalam penggunaan BBM.

Ada empat cara berkendara untuk menghasilkan efisiensi BBM yang optimal, dan akan dibeberkan satu persatu triknya.

1. Injak pedal gas secara perlahan:
Usahakan mencapai kecepatan 0-20 km/ jam dalam waktu 5 detik. Menginjak gas juga sebaiknya secara perlahan, tanpa menyentak gas terlalu dalam, untuk mendapatkan akelerasi.

2. Menjaga kecepatan konstan:
Menjaga kecepatan dalam keadaan konstan selain menunjang safety driving juga menghemat penggunaan BBM.

3. Lepas gas lebih awal:
Melepas gas lebih awal untuk mengurangi kecepatan sebelum berhenti (melakukan engine brake). Engine Brake merupakan salah satu kiat agar penggunaan BBM tidak boros.

4. Mengurangi penggunaan AC:
Sesuaikan pengaturan AC dengan kondisi cuaca di luar, bila perlu matikan AC sekiranya tidak diperlukan, karena hal ini akan memperingan kerja mesin.
(zwr)

sumber http://autos.okezone.com/read/2012/11/06/87/714175/empat-rahasia-berkendara-bikin-mobil-makin-irit

NB Info Untukcetak kop surat cetak map - cetak amplop

 
Cetak | Percetakan | Design by Cetak Murah | Percetakan Murah - Percetakan Murah Jakarta | Partnership byMobil Indonesia